CARA JUAL LOGO BEKAS KONTES DESAIN DI SHUTTERSTOCK DAN STOCKLOGO
CARA JUAL LOGO BEKAS KONTES DESAIN DI SHUTTERSTOCK DAN STOCKLOGO -Hai teman-teman,di artikel kali ini saya akan membahas tentang cara memanfaatkan logo bekas ngontes agar tetap mendapatkan earning,jika kamu punya logo sisa kompetisi dari 99design atau situs kontes desain lainnya dan bingung bagaimana supaya logo kamu tetap bisa menghasilkan uang,disini saya akan memberikan tutorial agar logo tersebut tetap memiliki nilai guna dan masih mengalirkan pundi –pundi penghasilan ke rekeningmu
Logo bekas adalah logo yang kalah dalam kompetisi desain logo online dan akhirnya berakhir dengan dibuang ke recycle bin untuk kemudian dihapus permanen oleh sistem computer,tentu nyesek bukan,udah capek capek mikir gimana agar caranya menang,malah berakhir dengan kekalahan dan logo kita gak diterima sebagai pemenang,udah gak dapat earning,kita di buat down karena hasil jerih payah kita dalam membuat logo kayak gak dihargai hehe
Seperti yang saya alami dulu,waktu pertama kenal 99design,yaitu situs kontes desain online,ada lebih dari 200 logo yang saya submit dan ikutkan kontes disana,dan seperti yang bisa ditebak,semuanya tak ada satupun yang menjadi pemenang,
ya walaupun ada yang berhasil masuk 10 besar tapi ya percuma karena yang dipilih sebagai pemenang dan mendapatkan imbalan adalah yang nomor satu.Karena waktu itu saya baru terjun ke dunia desain logo dan bisa dikatakan kemampuan desain saya masih level ecek-ecek
Sempat putus asa,tentu saja,pasalnya impian saya bisa menghasilkan jutaan dollar dari desain logo harus sirna,sempat down dan mungkin rejeki saya bukanlah di bidang desain grafis yang saya tekuni dan jadikan hobi
Untungnya saya bergabung di grup fb tentang desain logo,dan ada salah satu postingan member disana yang menjelaskan tentang bagaimana dia bisa mendaur ulang logo bekas kontesnya dan tetap menghasilkan dollar lewat situs microstock ini
Lalu Bagaimana caranya menjual logo bekas kontes desain agar tetap mendapat penghasilan?,salah satunya adalah menjualnya di situs microstock terbesar di dunia saat ini yaitu shutterstock dan stocklogo
berikut saya jabarkan langkah-langkahnya
JUAL LOGO BEKAS DI SHUTTERSTOCK
Untuk yang belum tahu,Shutterstock adalah situs stock image marketplace di dunia dengan koleksi yang melebihi 100 juta gambar dan lebih dari 300 ribu contributor.kamu bisa menjual apapun yang berhubungan dengan seni visual disini,seperti vector,logo,ilustrasi,bahkan video pendek hasil karyamu.
Di shutterstock kita bisa mendapatkan penghasilan dari setiap download yang dilakukan,untuk perdownloadnya dulu sekitar 0.25 dollar per item,tapi untuk regulasi terbaru harga perdownload bisa bervariasi tergantung jenis lisensinya,berkisar antara 0.1 – 7 dollar,mungkin tak sebanding dengan harga di 99design yang dimana jika kita berhasil menang dapat ratusan dollar bahkan lebih.
Tapi yang menjadi kelebihan dari Shutterstock dibanding dengan 99design adalah logo yang kita unggah disana akan tetap menghasilkan dan terus ada di situs tersebut selama kita tidak menghapusnya,tinggal tunggu orang untuk mendownloadnya dan dollar pun akan mengalir keakun kita,tentu ini berbeda dengan 99design dimana sistemnya adalah sekali menang maka ya udah,kita Cuma bisa dapat earning sekali.
Jumlah Payout atau Withdrawal yang bisa kita tarik dari Shutterstockpun tergolong kecil,hanya 75 dollar dapat langsung ditransfer ke paypal kita
LANGKAH - LANGKAH MENJUAL LOGO BEKAS DI SHUTTERSTOCK
1.Sebelum mengunggah logo bekas di shutterstock pastikan kamu punya dua format,yaitu format JPEG dan EPS,format pertama adalah untuk kepentingan preview agar logomu bisa dilihat oleh klien,dan yang kedua adalah file yang akan diunduh klien jika mereka tertarik untuk membeli logomu
2.Setelah itu lakukan pendaftaran
3.Peraturan yang ditetapkan SHUTTERSTOCK lumayan ketat,jadi pastikan sebelum logo bekasmu di unggah,lakukan perubahan kecil seperti perubahan warna,atau penambahan objek,lakukan dengan Adobe Ilustrator agar file EPSnya tidak rusak
4.Buat deskripsi logo yang seinformatif mungkin dan isi dengan tag yang relevan agar logomu mudah dicari oleh pengunjung SHUTTERSTOCK
5.Setelah diunggah,tinggal tunggu pihak dari shutterstock untuk menentukan apakah logomu layak di publish atau tidak,proses review ini biasanya memerlukan waktu paling tidak 3 hari,kalaupun belum layak publish disana akan diberitahu kesalahan apa aja yang perlu diperbaiki agar logomu bisa disapprove
6.Setelah berhasil di terima dan di publish,tinggal duduk manis dan tunggu earning dari Shutterstock
JUAL LOGO di STOCKLOGO
StockLogo adalah situs marketplace khusus logo yang memiliki jutaan stok logo yang bervariasi,disini pangsa pasarnya khusus untuk logo,jadi berbagai jenis logo ada disana,kalian bisa memanfaatkan logo bekas kontes desain kalian untuk dijadikan ladang penghasilan melalui situs ini.
Logo bisa berupa file CDR,AI atau EPs,agar bisa diedit kembali dan dibuat jaidi unik
Cara menjual logo bekas kontes di STOCKLOGO
1.Lakukan editing sederhana pada logo bekasmu agar bisa memiliki keunikan,dan tidak terdeteksi sebagai duplicate content karena peraturan di StockLogo lumayan ketat
2.lakukan pendaftaran sebagai contributor di StockLogo
3.Upload logo dan pastikan tidak melanggar peraturan yang di tetapkan oleh Stocklogo
4.tunggu konfirmasi email bahwa logomu sudah di terbitkan dan disetujui
5.kamu akan diberitahu lewat e-mail dan dashboard jika ada logomu yang terjual
6.upload sebanyak-banyaknya logo bekasmu di Stocklogo untuk meningkatkan penghasilan dari sana,semakin banyak logo yang diunggah,maka kesempatan untuk mendapat earning juga semakin besar
7.dalam bebarapa kasus,terkadang ada klien atau perusahaan yang meminta logo yang sudah ada untuk di kostumisasi atau diubah menurut keinginan mereka,disini kita bisa melakukan nego tentang harga logo yang disepakati dan akan di minta tenggat waktu selama 48 jam untuk melakukan perubahan
8.masukkan informasi mengenai pembayaran melalui rekening
9,secara otomatis pembayaran dari stocklogo akan masuk ke rekening kita
Demikianlah artikel saya mengenai bagaimana cara jual logo bekas kita agar tetap menghasilkan penghasilan,lewat shutterstock dan stocklogo,sebenarnya banyak sekali situs marketplace lain untuk menjual logo-logo kalian yang tak terpakai atau bekas kontes,seperti freepik,hatchwise,logomyway,atau pngtree,langkah-langkahnya sama persis seperti yang saya jelaskan diatas.Tentu dengan harga yang bervariasi untuk setiap downloadnya
Posting Komentar untuk "CARA JUAL LOGO BEKAS KONTES DESAIN DI SHUTTERSTOCK DAN STOCKLOGO"