Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PENGALAMAN BLOG SAYA DITERIMA GOOGLE ADSENSE

Kemarin tanggal 23 juni adalah hari yang bersejarah untuk saya,akhirnya blog saya ini diterima menjadi publisher adsense,setelah selama hmpir lebih kurang lima bulan berjibaku menulis artikel dan mencari ide yang kadang sering buntu karena terlalu banyak mikir haha.

Pengajuan adsense untuk blog ini pertama kali saya lakukan tanggal 19 juni kemarin,saya sih pesimis kalo blog saya ketrima karena yah saya akui sebagai blogger saya masih cupu dan belum banyak ilmu yang saya dapatkan.Ditmbah lagi harus bersaing ketat dengan blog lain yang sudah top level domain sedangkan blog saya masih domain gratisan.

Tapi seperti kata pepatah "usaha tidak akan mengkhianati hasil" saya pun menerapkan kata-kata sakti ini dalam pemikiran saya.Setiap merasa lelah dan ingin berhenti menulis,saya selalu teringat alasan kenapa saya memulai.

Pertama mengajukan blog ini kepada adsense saya sangat ragu antara ya atau tidak karena pengunjung blog saya tidak ada 10 UV setiap harinya,sangat sedikit dari target yang katanya agar diterima adsense minimal pengunjung harus 100 UV setiap harinya.

Bermodal nekat dan tidak lupa berdoa sayapun membuat akun adsense pertama saya.Setiap hari saya login dan berharap agar tulisan "situs anda sedang ditinjau" berubah menjadi "diterima".



Tanggal 23 juni jam satu siang kalo gak salah,saya ingat betul wakyu itu hari minggu,saya baru saja bangun tidur siang.Iseng-iseng buka email,tiba tiba mata saya tertuju ke satu email dari google adsense.Antara yakin atau tidak karena saya masih bangun tidur dan saya kira itu cuma delusi haha.

Saya cepat-cepat cuci muka dan kembali mengecek email tersebut untuk memastikan itu bukan mimpi.Saya buka emailnya dan membaca tulisannya kira-kira seperti ini "congrats your site is now ready to show Adsense ads and start earning",wah bukan main seneng banget saya waktu itu,tidak dapat digambarkan dengan kata-kata pokoknya karena gambar pake crayon donk haha.


Dari pengalaman saya itu dapat saya tarik kesimpulan bahwa untuk diterima adsense itu sebenarnya tidak sulit asal kita tahu caranya,disini saya akan berbagi bagaimana agar kita cepat diterima oleh google adsense,cara ini mungkin tidak seratus persen akurat dan kurang tapi ini yang saya lakukan dan alhamdulilah berhasil.


  • Buat artikel unik dan original-Google lebih menyukai artikel yang berbeda dari yang lain dan asli jadi jangan pernah coba-coba untuk mengcopy paste bahkan satu kalimatpun dari artikel lain atau itu akan menjadi buruk di mata google,buatlah artikel dari hasil pemikiran sendiri
  • Perhatikan panjang artikel-Buat artikel yang melebihi 160 karakter,semakin panjang semakin bagus,ini berarti banyak hal yang bisa disampaikan.
  • Buat navigasi yang mudah untuk pengunjung- jangan sampai ada navigasi yang ketika diklik akan menampilkan pesan error atau link yang dituju tidak ada,ini akan berpengaruh pada SEO.
  • Gunakan search console-setiap selesai membuat artikel segera submit agar proses pengindexan oleh google bisa cepat dan tampil di halaman mesin pencari.
  • Gunakan gambar yang bebas hak cipta-gambar sangat penting sebagai informasi penunjang untuk blog kita,jangan gunakan gambar berlisensi atau kita akan terkena penalti.
  • Permalink yang jelas-Buatlah permalink yang jelas dan informatif jangan menyesatkan pengunjung
  • Buat halaman disclaimer,privacy policy,contact,dan about-ini wajib dibuat agar blog kita memiliki legalitas dan memang serius untuk dikelola.
  • Jangan lupa sitemap-buatlah sitemap atau peta situs untuk memudahkan robot google menemukan situs kita saat proses crawl.
  • Buat tampilan sesederhana mungkin-Google menyukai sesuatu yang tidak rumit dan sederhana,jadi hapus aja widget-widget tidak penting di blog.selain menyesatkan pengunjung keberadaan widget tersebut akan membuat loading halaman menjadi lama.Ini tentu menjadi buruk di mata google
  • Jangan daftarkan dulu di alexa rank atau histats-Untuk masa review dari google adsense jangan daftarkan dulu untuk menghindari klik tidak valid,karena google akan menganggap itu sebagai bot atau script jahat.
  • Jangan ubah apapun di template html-Selagi menunggu proses review jangan sekali-kali template html diubah atau dimodifikasi,sekali lagi google akan menganggap situs ini tidak valid.
  • Gunakan tema premium-sebenarnya tema gratisan dari blog udah banyak tapi dengan membeli tema berbayar akan membuat situs kita menjadi powerfull dan optimal,carilah tema premium yang mendukung AMP dan responsif
  • Terapkan aturan seo friendly-di internet banyak sekali tutorial mengenai SEO,tinggal googling aja dan terapkan di situs sobat.


Itulah mungkin yang saya bagikan mengenai agar adsense cepat diterima.Oh iya satu lagi jangan malas untuk gabung di forum-forum blogger misal di kaskus,facebook atau forum lain,disana banyak sekali mastah-mastah yang tidak pelit membagi ilmunya tentang dunia perbloggeran.

Ke depan saya akan terus menulis artikel dan membuat blog ini semakin berkembang,ya walaupun cari ide penulisan artikel itu pusingnya minta ampun,tapi jika kita senang menjalaninya,semuanya akan terasa mudah dan mengalir begitu saja.Setiap kita merasa ingin berhenti,cobalah renungkan dan ingat alasan kenapa kita memulai






Posting Komentar untuk "PENGALAMAN BLOG SAYA DITERIMA GOOGLE ADSENSE"