Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

REKOMENDASI TEMPAT KURSUS POTONG RAMBUT (BARBERSHOP) TERBAIK DAERAH SURABAYA DAN SEKITARNYA



REKOMENDASI TEMPAT KURSUS POTONG RAMBUT (BARBERMAN) DAERAH SURABAYA DAN SEKITARNYA - Usaha potong rambut pria atau istilah kerennya disebut juga barbershop adalah jenis usaha yang tak pernah redup di sepanjang jaman,sejak dulu usaha ini tak pernah sepi dari pelanggan.



Banyak pelaku usaha pangkas rambut yang mampu meraup untung jutaan rupiah dari jenis usaha ini.Modal yang anda butuhkan-pun tergolong murah dan mudah



REKOMENDASI TEMPAT KURSUS POTONG RAMBUT (BARBERMAN) DAERAH SURABAYA DAN SEKITARNYA



Hal terpenting jika anda ingin membuka barbershop adalah keahlian.Seorang tukang pangkas dituntut untuk bisa memotong rambut yang diinginkan oleh pelanggan,dengan modal nekat saja rasanya tidak cukup.


Anda perlu belajar atau setidaknya tahu bagaimana cara memotong rambut yang benar dan sesuai dengan keinginan pelanggan,apalagi seiring perkembangan zaman,model potongan rambutpun semakin banyak dan beragam.


Mengetahui dasar memotong rambut saja rasanya masih kurang jika anda ingin menjadi seorang barberman yang profesional.


Untuk menjadi seorang tukang cukur yang handal,anda bisa mengikuti kursus di tempat-tempat yang menyediakan pelatihan mengenai tata cara potong rambut,berikut ini saya akan memberikan daftar tempat kursus potong rambut yang rekomended yang bisa anda jadikan sebagai rujukan untuk menimba ilmu menjadi seorang barberman yang profesional.


Jika anda tinggal di daerah surabaya dan sekitarnya,dan ingin memulai usaha potong rambut,tidak ada salahnya anda mengikuti pelatihan di tempat kursus potong rambut yang ada di daerah surabaya dan sekitarnya berikut ini.Selain biayanya yang terjangkau,tempat kursus potong rambut pria ini juga memiliki reputasi yang cukup bagus.
Berikut daftarnya


 1.NDASMU BARBERSHOP


Ndasmu Barbershop adalah pelayanan jasa potong rambut pria yang berdiri sejak tahun 2016 dan kini memiliki cabang yang tersebar di Indonesia,Selain sebagai tempat potong rambut,Ndasmu Barbershop kini juga membuka pelatihan potong rambut bagi anda yang ingin menjadi seorang barberman.

Dengan biaya yang terjangkau anda akan dibekali dan diberikan ilmu mengenai bagaimana menjadi seorang tukang potong rambut yang profesional sesuai SOP.Setelah lulus dari sini anda akan diberikan sertifikat yang menandakan anda telah siap untuk bekerja sebagai seorang tukang pangkas rambut.

Biaya Pelatihan : Rp 1.800.000,00 / 14 x pertemuan – kelas siang jam 10.00 – 17.00
                              Rp 2.100.000,00 /14 x pertemuan – kelas malam jam 17.00 – 21.00
Fasilitas     : pembekalan teori,praktek harian,model,sertifikat,magang kerja ,tshirt
Alamat : Jl KH Nawawi no 39 Mojokerto kota
Contact : 081 332 480 542
Persyaratan : Foto kopi KTP
                       Foto kopi Kk
                       Fotokopi Ijasah
Fotokopi 4 x 6 background merah





2.COOLIO BARBERSHOP



Coolio adalah tempat kursus potong rambut pria yang berada di kota Surabaya,tempat ini juga membuka waralaba bagi anda yang ingin menjadi mitra usaha dari tempat ini,jadi selain anda belajar menjadi barberman,anda juga dapat bekerja sama untuk membuka bisnis barbershop bersama Coolio,didirikan pada tahun 2011 oleh bapak Triyan Sudarmanto,kini Coolio memiliki beberapa cabang yang tersebar di Jawa Timur.

Dengan pengalaman yang begitu lama tentu tidak diragukan lagi mengenai kapasitas Coolio Barbershop sebagai tempat anda menggali ilmu sebagai seorang barberman

Biaya :

Paket 2.8 juta / orang
6x pertemuan (model dan materi disediakan)
2x pertemuan materi dengan model  (disediakan)
1x pertemua materi dengan model (bawa sendiri)
1x pertemuan untuk tes review dengan model (bawa sendiri)
Total : 10 x pertemuan

Paket 2 juta
3x pertemuan materu dengan boneka (sudah disediakan)
2x pertemuan materi dengan model (disediakan)
1x pertemuan dengan model (bawa sendiri)
1x pertemuan untuk tes review dengan model (bawa sendiri)
Total : 7x pertemuan

Paket Hemat – Cepat kursus Barberman 1.5 juta
2x pertemuan dengan model (bawa sendiri)
2x pertemuan dengan model (disediakan)
1x pertemuan untuk tes review dengan model (bawa sendiri)
Total : 5 x pertemuan
Fasilitas : semua alat dan seritfikat
Alamat : Jl Sukarno hatta no.6,Manyar,Sabrangan Kec Mulyorejo,Kota Sby Jatim
Contact : (031) 5939174
Wa : 0878 7878 9331


3.STREET BARBER SCHOOL

Street barber School adalah kursus potong rambut yang didirikan untuk siapa saja yang berminat memiliki keahlian memotong rambut dan dapat membuka usaha sendiri, 


Didirikan oleh Chandra Eka Satria tempat kursus ini telah meluluskan ratusan orang sebagai barberman dan sebagian besar telah memiliki workshop sendiri,harga kursus yang ditawarkanpun sangat terjangkau dan bersifat privat sehingga memudahkan setiap siswa untuk bisa bertanya mengenai apapun dan bisa memahami setiap langkah demi langkah materi yang diajarkan.


Kursus di Street Barber shop memiliki 2 paket belajar yaitu bulanan atau mingguan,paket 3 bulan dengan biaya pendaftaran Rp 1.250.00,00 dan Rp 50.000,00 untuk biaya pertemuan .Paket ini memiliki waktu kursus selama 3 bulan setiap minggu 1 x pertemuan dengan durasi 2 jam



Yang kedua adalah paket 1 minggu dengan biaya Rp 1.350.000,00.Paket ini memiliki waktu kursus selama satu minggu dengan 3 x pertemuan dan setiap pertemuan dengan durasi 3 jam.fasilitas yang diperoleh dari program kursus tersebut adalah 2 kali model praktek,alat belajar,sertifikat dan mendapat garansi.

Alamat : Jl Nginden No 5,Kec Sukolilo,Sby jatim
Contact : 0895 3780 54844




4.BARBOSSA BARBERSHOP

Barbossa adalah salah satu tempat kursus potong rambut yang menawarkan kursus untuk pemula (basic Skill) jadi bagi anda yang sama sekali tidak tahu mengenai dunia barbershop bisa belajar di tempat ini hingga anda menjadi seorang barberman yang handal.Dengan metode hands on,dimana setiap peserta didampingi satu pendamping profesional yang berpengalaman di dunia barber.



Tempat haircut ini juga sangat nyaman dengan pelayanan yang ramah,dan free wifi dan juga ruangan ber-Ac membuat proses belajar anda menjadi betah dan fokus.



Biaya : Rp 2.000.000,00 10 x pertemuan
Fasilitas : Basic Skill,modul<model,sertifikat / Lulusan terbaik mendapat kesempatan untuk magang
Alamat : Jl Kebonsari Tengah No 2,Kebonsari Kec Jambangan ,Kota SBY Jatim 60233
Contact : 0812 3870 4646


Posting Komentar untuk "REKOMENDASI TEMPAT KURSUS POTONG RAMBUT (BARBERSHOP) TERBAIK DAERAH SURABAYA DAN SEKITARNYA"