Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

10 MACAM PELUANG USAHA YANG BISA DICOBA MENJELANG AGUSTUSAN

10 MACAM PELUANG USAHA YANG BISA DICOBA MENJELANG HARI KEMERDEKAAN
Peringatan Kemerdekaan

Setiap bulan agustus di negara kita identik dengan nuansa merah putih yang melambangkan semangat cinta tanah air dan nasionalisme,di tanggal tersebut negara kita meperingati hari kemerdekaan bangsa ini yang terbebas dari tangan penjajah.

Peringatan kemerdekaan atau umumnya disebut agustusan adalah bulan seperti ramadhan yang selama sebuan penuh berisi macam-macam agenda yang dibuat masyarakat untuk memeriahkan bulan tersebut


Di bulan agustus sendiri banyak diadakan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan tema kemerdekaan seperti lomba,gerak jalan,upacara dan lain-lain
dari sekian banyak kegiatan tersebut dapat kita manfaatkan untuk mencari rejeki dan menambah penghasilan.

Usaha ini tidak membutuhkan modal yang terlalu besar dan dapat dijadikan sebagai tambahan penghasilan di samping pekerjaan utama kita.
Berikut daftar peluang usaha yang bisa dicoba menjelang hari kemerdekaan


1.Menjual Bambu

Karena banyaknya macam lomba yang diadakan dan jenisnya yang bervariasi,menjual alat-alat lomba bisa menjadi pilihan seperti menjual bambu untuk panjat pinang.
Material seperti bambu dapat dicari dikampung-kampung dan dijual dengan harga murah,ada baiknya kita memesan sebulan sebelum bulan agustus untuk menghindari kenaikan harga saat agustusan.Jenis bambu ada beberapa macam,tapi untuk lomba panjat pinang biasanya adalah bambu yang besar dan tegak lurus selain itu bambu yang mempunyai fisik kokoh dan kuat.


2.Menjual Poster Gambar Pahlawan

Poster yang paling laku saat agustusan adalah poster yang bertema gambar pahlawan atau kemerdekaan,seperti poster Bung Karno,atau poster jendral sudirman.
Poster ini dapat diperoleh dari agen ataupun membuat sendiri di jasa percetakan.kemudian dapat dijual di lingkungan sekolah atau instansi pemerintahan.kedua lembaga itu adalah yang paling banyak peminatnya.


3.Bendera Kain ataupun Plastik

Berjualan Bendera bisa menjadi peluang bisnis berikutnya,bendera biasanya dibutuhkan untuk upacara atau dikibarkan di depan rumah di saat bulan agustus.
Bisa membeli kain meteran di toko terdekat kemudian dijahit sendiri ataupun dibawa ketukang jahit kemudian dijual ke pelanggan,pembelinya biasanya dari sekolah-sekolah ataupun di lingkungan pejabat bisa menjadi tempat untuk pemasaran.
Sedangkan versi plastik biasanya digunakan saat karnaval sebagai penghias sepeda maupun sebagai pelengkap saat pawai.
Ada lagi jenis bendera yang panjang dan besar atau istilahnya umbul-umbul,ini adalah kain yang dibentuk sedemikian rupa dan dipasangkan kepada tiang maupun bambu dan biasanya ditempatkan di sebelah gapura secara berjejer.


4.Berjualan Pin

Pin juga bisa menjadi peluang yang menjanjikan saat hari kemerdekaan,bisa dipakai saat upacara maupun ketika mengikuti gerak jalan,bisa dibuat dengan motif merah putih,maupun pin dengan lambang-lambang negara misalnya garuda dan lain-lain.Peminat paling banyak biasanya anak-anak sekolah karena mereka memerlukannya untuk kegiatan lomba seperti baris-berbaris,upacara,karnaval dan lain sebagainya.


5.Menjual lampu Hias

Berjualan lampu hias bisa menjadi pilihan berikutnya,lampu hias yang berkelap-kelip dan mempunyai banyak warna sangat diminati untuk menghiasi sudut jalan maupun rumah-rumah warga.
Dengan adanya lampu hias ini tidak saja memperindah malam tetapi juga akan membuat suasana agustus semakin meriah.
Lampu bisa berupa bohlam kecil yang dirangkai dengan berbagai macam warna maupun lampion dan dipasang di depan rumah maupun di jalanan.



6.Berjualan Makanan maupun Minuman

Karena di bulan agustus terdapat banyak kegiatan yang diadakan,berjualan makanan kecil ataupun minuman air mineral dapat dijadikan usaha sampingan.
Peserta lomba tentu sangat kelaparan dan kehausan ditengah sibuknya mereka melakukan kegiatan tersebut dan membutuhkan banyak asupan energi agar tetap semangat dalam mengikuti semua kegiatan yang berlangsung.
Pilihan jenis makanan bisa menjual kue,nasi ataupun camilan sedangkan minuman dapaat berupa air mineral,jus maupun es teh.



7.Penyewaan Kostum

Hari kemerdekaan identik dengan karnaval atau pawai yang biasanya mewajibkan memakai pakaian adat ataupun pakaian yang bertema perjuangan,dengan menyewakan kostum ke peserta karnaval dapat dijadikan sebagai tambahan penghasilan mengingat banyaknya acara karnaval saat agustusan.
Biasanya pihak sekolah yang paling banyak membutuhkan jasa penyewaan kostum ini,tapi tidak menutup kemungkinan juga para warga dan lembaga pemerintahan lainnya karena ingin ikut serta memeriahkan hari kemerdekaan.



8.Menjadi Tukang Foto Dadakan

Ditengah banyaknya kegiatan bisa dijadikan peluang usaha sebagai tukang foto untuk mengabadikan momen-momen saat memperigati agustusan seperti memotret acara lomba,ataupun mengabadikan momen saat upacara bendera.



9.Berjualan Kaos

Menjual kaos dengan tema merah putih,gambar pahlawan maupun kata-kata para tokoh indonesia kemudian di cetak ke dalam kaos,bisa dipasarkan di jalan-jalan maupun secara online melalui situs bukalapak,tokopedia dan lainnya.
berjualan kaos mempunyai peluang besar mengingat animo masyarakat yang antusias menjelang hari-hari besar seperti ini.



10.Berjualan Spanduk

Spanduk juga bisa menjadi pilihan berikutnya sebagai alternatif berikutnya,biasanya dipesan oleh lembaga-lembaga pemerintahan sebagai bentuk apresiasi mereka terhadap hari kemerdekaan.
Bisa dibuat dengan menghubungi lembaga terkait dan menawarkan jasa kemudian bekerja sama dengan pihak advertising kemudian mencetaknya,jadi kita disini bekerja sebagai perantara.

Itulah 10 macam peluang usaha yang bisa anda coba menjelang hari kemerdekaan,semoga hari kemerdekaan 17 agustus ini dapat memupuk semangat nasionalisme sekaligus dapat dijadikan sebagai sarana untuk mencari penghasilan tambahan.


Posting Komentar untuk "10 MACAM PELUANG USAHA YANG BISA DICOBA MENJELANG AGUSTUSAN"